Happy New Year 2010 | good bye 2009 | selamat tahun baru 2010 dari byrest dotcom – Tahun 2009 akan berakhir dalam beberapa jam. Meskipun krisis, tahun ini kita telah mencoba menjadi kaya inovasi dalam bidang teknologi informasi akibat kemunculan jejaring sosial facebook yang mana menurut data terakhir negara kita adalah pengguna terbanyak ke-7 dengan kisaran 7 juta-an orang.
Entah bagaimana anda memaknainya, apa lebih banyak manfaatnya dibanding mudharatnya, sekali lagi itu semua kembali kepada diri kita masing-masing, toh Facebook hanyalah alat bagi kita untuk bersosialisasi di dunia maya yang maha luas ini 😀
Sekedar mengingatkan, di penghujung tahun ini kita sempat dihebohkan dengan kasus Prita Mulyasari, Cicak vs Buaya, atau skandal Bank Century. Dan yang baru saja terjadi, kepergian salah satu putra terbaik bangsa, Presiden ke-4 Republik Indonesia Bpk KH Abdurrahman Wahid yang biasa kita panggil Gus Dur kemarin malam 30 Desember 2009 jam 18.45 WIB di rumah sakit Cipto mangunkusumo Jakarta. Semoga itu semua dapat menjadi bahan pelajaran bagi republik tercinta dan tentunya para pemimpin bangsa ini untuk melangkah maju di waktu-waktu yang akan datang.
Dan khusus saya pribadi, sebuah rekor baru tercipta ketika account adsense saya menembus 4 digit persis di hari terakhir tahun ini. Yah semoga rekor2 baru nantinya akan tercipta di tahun 2010, 2011, ato 2012 hehehe. Namun mohon maaf kali ini tidak ada skrinsyut…tapi yakinlah ini bukan hoax, insya allah akan saya posting di blog ini. Sebagai motivasi bagi para pengais dolar tentunya semoga tercapai apa yg sampean semua cita-citakan, yaitu kebebasan finansial 😀
Terakhir….Untuk Anda semua, jika kita hanya perlu mengingat satu hal dari tahun 2009 di sektor bisnis online ini, apa itu? Please tell me 🙂