Alasan mengapa karyawan sering mengundurkan diri itu wajib untuk Anda ketahui. Apalagi jika karyawan teladan yang mengundurkan diri, pasti akan berimbas cukup besar pada kemajuan perusahaan Anda. Memang karyawan yang resign itu sesungguhnya adalah hal yang lumrah terjadi pada dunia kerja. Pengunduran diri karyawan mungkin mengejutkan Anda.
Untuk penyebab mengapa seorang karyawan mengundurkan diri itu ada banyak. Tetapi mungkin Anda bertanya-tanya mengapa banyak karyawan Anda yang memilih untuk resign dan mencari pekerjaan lain. Sesungguhnya masalah yang terjadi itu pada perusahaan atau memang pada karyawan Anda, jika masalah pada perusahaan maka harus segera Anda benahi sebelum karyawan favorit Anda banyak yang menyusul resign.
Faktor utama mengapa karyawan mengundurkan diri adalah karena keluarga. Karena itu untuk penyebab pertama ini tak dapat Anda campuri, sebab urusan keluarga sudah ke ranah privasi karyawan yang bersangkutan. Karena itu jika memang karyawan resign karena faktor keluarga maka Anda harus merelakan karyawan tersebut.
Tidak menutup kemungkinan juga karyawan Anda hendak membuka usaha sendiri karena sudah cukup modal. Walaupun mereka sudah bekerja cukup lama, memang seringkali tetap saja mereka akan resign dan membuka bisnis sendiri. Tetapi tidak semuanya, beberapa karyawan ada yang memilih untuk tetap bekerja terus, karena hendak menghindari resiko. Sebab zaman sekarang banyak karyawan yang mencoba-coba membuka bisnis sendiri ternyata bangkrut hanya dalam beberapa waktu.
Apabila karyawan Anda terserang penyakit yang membutuhkan waktu lama untuk proses pemulihan, sudah dapat dipastikan apabila mereka tak dapat lagi bekerja. Karena itu Anda akan membutuhkan karyawan baru untuk menggantikannya, sebab bisnis harus terus berjalan! Umumnya karyawan yang resign karena alasan kesehatan, memperoleh bantuan uang kesehatan yang diberikan oleh perusahaan atau sudah anda ikutkan program asuransi kesehatan. Anda harus menjadi bos yang bijaksana, disarankan Anda untuk memberikan uang pengobatan tersebut sesuai kebijakan perusahaan atau bantu agar uang dari pihak asuransi dapat segera dicairkan, mengingat jasa-jasa karyawan tersebut pada perusahaan semasa mereka bekerja.
Di kantor terkadang karyawan harus berhadapan dengan masalah personal. Terkadang beberapa masalah personal tidak terlalu parah sehingga bisa diatasi. Tetapi terkadang ada karyawan yang tidak bisa berhadapan dengan masalah personal tersebut. Alhasil suasana kerja pun menjadi tidak nyaman. Lalu dengan siapa saja masalah personal tersebut dapat terjadi? Masalah personal ini dapat dialami dengan rekan kerja di kantor, mungkin juga karyawan tidak cocok dengan gaya kepemimpinan Anda. Walaupun mereka tidak menyatakannya tidak terang-terangan, atau dengan diam-diam. Apabila memang di kantor ada karyawan yang seperti itu, jadikan itu sebagai bahan evaluasi diri Anda sendiri. Mungkin saja beberapa sikap Anda yang tak baik sebagai seorang pemimpin ada pada diri Anda, dan Anda harus belajar bagaimana mengubahnya. Jadilah pemimpin yang lebih disegani semua karyawan Anda.
Alasan terakhir ini pasti sudah diketahui oleh Anda sebagai seorang pemilik perusahaan. Biasanya karyawan yang menemukan perusahaan yang bisa membayar mereka dengan gaji lebih besar akan pindah. Kebanyakan dari Anda pasti menganggap jika karyawan tersebut tak setia. Sementara alasan dari karyawan adalah bisa karena mereka bosan, lingkungan kerja di perusahaan Anda yang kurang kondusif, fasilitas yang kurang memadai, dan berbagai faktor lainnya.
Itulah beberapa alasan mengapa karyawan sering mengundurkan diri, semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda.